AS Roma

AS Roma

Senin, 06 Agustus 2012

Roma Berburu Pemain Lagi


Roma Ramaikan Perburuan Clint Dempsey

Roma akan memakai dana dari Liverpool untuk membeli Clint Dempsey.


Clint Dempsey of Fulham
Getty Images
AS Roma meramaikan perburuan untuk mendapatkan striker Fulham Clint Dempsey. Munculnya Roma ini disinyalir bisa menjadi ancaman buat Liverpool yang juga tengah mempertimbangkan memboyong pemain tim nasional Amerika Serikat ini.

Laporan Sunday Mirror menyebutkan tawaran Liverpool kepada Dempsey bisa saja terganjal oleh Roma jika mereka tidak bisa membuat kesepakatan nilai transfer dengan pihak Fulham. 
Fulham sejauh ini mematok banderol senilai £10 kepada Dempsey yang kini masih menyisakan kontrak setahun lagi di Craven Cottage. Namun laporan lain yang mencuat, pihakThe Reds masih menolak untuk memenuhi keinginan pihak Fulham tersebut.

Sementara itu di sisi lain, Roma justru tengah memantau perkembangan negosiasi terkait Dempsey ini. Sampai saat ini masih belum terungkap berapa angka yang disiapkan olehGiallorossi.

Namun besar kemungkinan dana yang disiapkan pihak Roma justru berasal dari Liverpool yang telah membeli Fabio Borini seharga  £12 juta. 
http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/08/05/3287826/roma-ramaikan-perburuan-clint-dempsey

Roma Incar Pemain Lagi


AS Roma Incar Bintang Muda Rumania

Bumba merupakan salah satu anggota tim nasional Rumania dan dianggap sebagai salah satu bakat paling menjanjikan di negaranya.

Getty Images
AS Roma sangat terlihat bergairah di bursa transfer pemain musim panas ini. Sejumlah pemain mereka lepas namun tak sedikit yang didatangkan. Kabar terakhir, Giallorossimencoba menarik bakat dari Rumania, Claudiu Bumba.

Bumba merupakan salah satu anggota tim nasional Rumania dan dianggap sebagai salah satu bakat paling menjanjikan di negaranya.
Hari ini Bumba terlihat berada di Trigoria setelah mendarat di ibukota akhir pekan lalu.

Roma dikabarkan siap menggaet Bumba dengan status pinjaman jangka panjang plus opsi pembelian di akhir musim. Sky mengklaim kesepakatan segera tercapai dalam beberapa hari ini.
http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/08/05/3287881/as-roma-incar-bintang-muda-rumania

Gol Debut Pemain Anyar


Mattia Destro & Federico Balzaretti Buat Gol Debut AS Roma

Pelatih Roma Zdenek Zeman memakai formasi andalannya 4-3-3.


Federico Balzaretti, futbolista de Italia (Italy)
Getty Images
Mattia Destro mencetak dua gol, sementara Federico Balzaretti juga mencetak gol saat AS Roma menghajar klub Austria Irdning 13-0 pada sebuah laga persahabatan. Gol-gol tersebut menandai debut keduanya sebagai pemain Roma.

Pelatih Roma Zdenek Zeman memakai formasi andalannya 4-3-3 dengan Francesco Totti di sisi kiri dan Nico Lopez di sisi kanan. Totti hanya butuh empat menit untuk membuka keunggulan setelah tendangannya dari jarak 12 yards memanfaatkan umpan Balzaretti mampu menembus gawang Irdning.

Gol pertama Destro dicetak memanfaatkan umpan Totti. Sedangkan gol Balzaretti dicetak melalui sundulan memanfaatkan umpan lambung Destro.

Selain gol-gol dari Totti, Destro, dan Balzaretti, gol-gol Roma lain dicetak oleh Lopez, Florenzi, Miralem Pjanic, Erik Lamela, dan Pablo Daniel Osvaldo.
http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/08/06/3289262/mattia-destro-federico-balzaretti-buat-gol-debut-as-roma

Roma Menang Lagi


AS Roma Menang 13-0, Pelatih Belum Puas

Zeman melihat masih banyak ruang untuk peningkatan bagi skuat Giallorossi.

Zdenek Zeman - Roma
Getty Images
AS Roma baru saja meraih kemenangan fantastis 13-0 melawan klub Austria Irdning, namun kesuksesan ini tidak terlalu disambut antusias Zdenek Zeman.

Zeman melihat masih banyak ruang untuk peningkatan bagi skuat Giallorossi.

"Kami seharusnya bisa tampil lebih baik, tetapi saya cukup senang," kata Zeman di Roma Channel.

"Tim ini harus terus mempelajari cara bermain kompak. Mereka mengetahui itu dan kegembiraan terlihat di atas lapangan."

Di saat yang sama Zeman mengeluarkan pujian pada Federico Balzaretti, Mattia Destro dan Rodrigo Piris termasuk Francesco Totti.

"Saya senang, Balzaretti dan Piris adalah pemain baru dan mereka langsung memperlihatkan kualitas hebat. Begitu juga dengan Destro. Latihan berat yang mereka jalani mulai menampakkan hasil."

"Totti? Dia mencetak empat atau lima assist. Fakta ini menyenangkan," tandasnya.
http://www.goal.com/id-ID/news/1071/internasional/2012/08/06/3289472/as-roma-menang-13-0-pelatih-belum-puas

Pengakuan Destro


Mattia Destro: AS Roma Tim Besar

Mattia Destro mengungkapkan kegembiraannya bisa bergabung dengan AS Roma.

Mattia Destro - Roma
asroma
Setelah melalui jalan yang cukup rumit untuk bergabung dengan Roma, namun akhirnya semua menjadi indah untuk Destro. Destro pun sudah tidak sabar untuk memulai segalanya musim depan dengan klub barunya tersebut.

Memang belum ada jaminan Destro langsung mendapat tempat di tim utama Giallorossi. Namun dia menjelaskan kalau dirinya akan berusaha dengan maksimal agar diberi kepercayaan ambil bagian di tim pertama.
Bagi Destro bergabung dengan Roma adalah sesuatu yang luar biasa. Ini terkait dengan sejarah klub itu sendiri. Menurut Destro, Roma adalah klub besar dengan segudang prestasi.

"Saya membuat keputusan yang sangat baik dengan bergabung bersama Roma. Roma adalah tim besar yang memiliki banyak prestasi mengagumkan," ujar Destro.

"Untuk sekarang yang ada di kepala saya hanya Roma saja. Soal Juventus yang berminat dengan saya, saya pikir itu tidak penting. Saya senang bergabung dengan Roma dan saya ingin memberikan yang terbaik untuk klub ini," sambungnya. 
http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/08/02/3281100/mattia-destro-as-roma-tim-besar

Castan Senang Bergabung Di Roma


Leandro Castan Gembira Gabung AS Roma

Leandro Castan mengaku heran ada beberapa pemain bintang yang memutuskan untuk hijrah dari Serie A Italia.


Leandro Castan - Roma
Divulgação
Bek baru AS Roma Leandro Castan merasa gembira dapat bergabung dengan klub ibukota Italia tersebut hingga empat tahun ke depan.

Seperti yang diketahui, pemain berusia 25 tahun tersebut bergabung dengan Roma dari klub Brasil, Corinthians, pekan lalu dengan nilai transfer €5 juta.

"Saya mengagumi Serie A dan saya tidak mengerti mengapa beberapa pemain besar memutuskan untuk hengkang," ungkapnya.

"Di Roma, banyak rekan senegara saya dan Roma ini tampak seperti Brasil. Saya memilih klub ini karena proyek yang telah dijelaskan kepada saya."
http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/07/31/3276724/leandro-castan-gembira-gabung-as-roma

Ivan Piris Resmi Ke AS Roma


AS Roma Segera Tuntaskan Transfer Ivan Piris

Ivan Piris akan pindah secara semi-permanen setelah lolos tes medis.


Piris - São Paulo (Foto: Rubens Chiri)
Rubens Chiri
AS Roma tinggal selangkah lagi menuntaskan proses transfer Ivan Piris dari Sao Paulo.

Klub ibukota Italia itu akan menggaet Piris dengan kesepakatan peminjaman selama satu musim, dengan opsi kepemilikan permanen di musim berikutnya.

Piris sendiri tinggal menjalani tes medis bersama AS Roma untuk menuntaskan proses kepindahannya itu. Jika semuanya beres, Piris akan diumumkan secara resmi sebagai pemain AS Roma secara resmi pada hari ini.

Piris menjadi rekrutan kedua Zdenek Zeman untuk lini belakang AS Roma setelah Sebastien Jung bergabung minggu lalu dari Eintracht Frankfurt.
http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/07/31/3276854/as-roma-segera-tuntaskan-transfer-ivan-piris

Beberapa Pemain Roma Dibekukan


AS Roma Bekukan Tujuh Pemain

Ketujuh pemain yang tak dipakai itu adalah Gabriel Heinze, Simone Perrotta, David Pizarro, Jose Angel, Marco Borriello, Aleandro Rosi, dan Stefano Okaka.

Getty Images
AS Roma telah memulai latihan pramusim paruh kedua. Sebanyak tujuh pemain sampai saat ini statusnya dibekukan sehingga memunculkan rumornya ketujuhnya tidak akan dipakai pelatih Zdenek Zeman dalam skuat Roma musim ini.

Zeman sampai saat ini hanya memakai jasa 23 pemain termasuk dua pemain anyar Mattia Destro dan Federico Balzaretti. Latihan Roma berlangsung di Austria hingga 13 Agustus mendatang.

Ketujuh pemain yang tak dipakai itu adalah Gabriel Heinze, Simone Perrotta, David Pizarro, Jose Angel, Marco Borriello, Aleandro Rosi, dan Stefano Okaka.

Dari ketujuh nama tersebut, pembekuan Heinze adalah yang paling mengejutkan mengingat Roma diprediksi akan memanfaatkan pengalaman bek asal Argentina tersebut. Mantan bek Manchester United itu dikabarkan telah diincar Bologna dan Olimpiakos.

Adapun Pizarro diminati AC Milan, Jose Angel selangkah lagi menuju Benfica, dan Rosi mendekat ke Parma.
http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/08/03/3283545/as-roma-bekukan-tujuh-pemain

Keyakinan Ranieri


Claudio Ranieri Yakin Zdenek Zeman Akan Sukses Di Roma

Claudio Ranieri mengatakan AS Roma harus mempercayai Zdenek Zeman.

Claudio Ranieri - Inter
Getty Images
Claudio Ranieri yakin AS Roma, klub yang pernah ditanganinya, melakukan tindakan tepat dengan menunjuk Zdenek Zeman sebagai pelatih.

"Saya melihat beberapa langkah bagus, bahkan sangat bagus, yang dilakukan Zeman untuk memperkuat Giallorossi," ujar Ranieri.

"Zeman adalah pelatih hebat, saya mengagumi cara kerjanya. Roma layak mempercayai pelatih seperti Zeman," lanjutnya.
Musim lalu, Roma kesulitan bermain di bawah Luis Enrique -- pelatih yang berupaya mengubah permainan Giallorossi. Akibatnya, Roma mengakhiri musim di peringkat lima, dan gagal berlaga di Liga Champions.

Ranieri mengawali karier di Roma sebagai pemain. Ia melatih Roma antara September 2009 sampai Februari 2011. Dia mengundurkan diri setelah Roma ketinggalan tiga gol saat melawan Genoa, dan kalah 4-3.
http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/07/23/3260307/claudio-ranieri-yakin-zdenek-zeman-akan-sukses-di-roma

Zeman Puas Skuad Roma Saat Ini


Zdenek Zeman Puas Dengan Skuat Roma

Tanpa tambahan pemain baru, pelatih Roma tersebut menilai timnya tetap kompetitif.


Zdenek Zeman - Roma
Getty Images
Zdenek Zeman mengungkapkan keyakinannya akan skuat Roma di musim ini. Dia mengaku senang dengan skuat yang dimilikinya itu.

Zeman merasa Roma memiliki komposisi pemain yang cukup baik dan bisa bersaing dengan tim manapun untuk gelar scudetto musim ini.

"Saya senang dengan skuat, meski kami tak mendatangkan pemain sekalipun," ungkap Zeman.

"Roma sudah bisa bersaing, meski apabila kami menguatkan tim, maka kami bisa memperbaiki kualitas di setiap tim."

Namun Zeman tak bisa menyatakan bahwa skuat Roma sekarang ini merupakan tim terkuat yang pernah ditanganinya.

"Saya belum berani mengatakan hal itu, tapi pastinya ada tim kami memiliki pemain-pemain hebat," jelasnya.

"Saya punya keyakinan besar pada skuat ini dan saya yakin kami bisa menantang siapapun," tegasnya.
http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/08/04/3286864/zdenek-zeman-puas-dengan-skuat-roma

Spurs Incar Stek


Maarten Stekelenburg Masuk Daftar Keinginan Tottenham Hotspur

Tottenham Hotspur tertarik mendapatkan Maarten Stekelenburg yang berbanderol £8 juta.

Maarten Stekelenburg
PROSHOTS
Menurut sejumlah media di Belanda dan Inggris, Tottenham Hotspur turut memantau perkembangan situasi Maarten Stekelenburg di AS Roma.

Kiprah Stekelenburg di Roma terbilang tidak istimewa setelah direkrut tahun lalu. Baru bermain satu musim, kiper 29 tahun ini memperoleh dua kartu merah. Kemungkinan pindah dipersulit ikatan kontrak Stekelenburg yang masih berlaku hingga 2015, tapi itu tidak mencegah minat Tottenham mencari kiper baru. Banderol Stekelenburg diperkirakan sebesar £8 juta.

Seperti diakui agen Rob Jansen, ada sejumlah klub yang tertarik meminang Stekelenburg musim panas ini. Hanya, Jansen tidak bersedia menyebut siapa saja.

"Ada sejumlah klub yang berminat mendapatkan Maarten dan kami memantau ketertarikan mereka," ujarnya kepada De Telegraaf.

"Mungkin nanti di pekan terakhir transfer akan ada proses kepindahan yang melibatkan klub besar."

Tottenham ingin mencari penjaga gawang baru karena menuanya Brad Friedel dan Carlo Cudicini, sementara Heurelho Gomes sudah kehilangan kepercayaan di White Hart Lane. Beberapa hari terakhir, klub London Utara ini dikaitkan dengan rumor transfer kiper Internazionale, Julio Cesar.
http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/08/02/3281639/maarten-stekelenburg-masuk-daftar-keinginan-tottenham

Transfer Resmi AS Roma


RESMI: Federico Balzaretti Pemain Baru AS Roma

Federico Balzaretti mewujudkan keinginan dengan bergabung ke AS Roma

Federico Balzaretti - Italy
Getty Images
Palermo mengumumkan transfer bek Federico Balzaretti ke AS Roma dengan harga yang dirahasiakan.

Pemain 30 tahun itu sudah mengungkapkan ketertarikan bergabung ke Roma beberapa hari lalu seraya menolak peluang memperkuat Napoli.

Tes medis sudah dilakukan Balzaretti, Rabu (1/8) pagi, sebelum menuntaskan kepindahan ke ibukota Italia. Dikabarkan Roma mengucurkan dana tak kurang dari €4,5 juta untuk mendatangkan pemain timnas Italia di Euro 2012 itu.
Selama memperkuat Palermo, Balzaretti mengemas 159 penampilan dan tiga gol. Sebelum memastikan kepindahan ke Roma, sang pemain juga sempat diminati Paris Saint-Germain dan AC Milan.

Kamis, 05 Juli 2012

Roma Resmi Permanenkan Marquinho

RESMI: AS Roma Permanenkan Marquinho

Roma terkesan dengan performa Marquinho dan memberikannya kontrak permanen.

Marquinho - Roma
Getty Images
Marquinho datang ke Roma pada Januari lalu dengan status pinjaman dari Fluminense. Permainannya cukup mengesankan dan cukup untuk membuat klub ibukota Italia itu untuk memberikannya kontrak permanen.

Menurut berita dari situs resmi Roma, gelandang asal Brasil itu mendapatkan bayaran sebesar €3,5 juta dengan kontrak selama empat tahun atau sampai musim panas 2016.








Roma akan membayarkan nilai transfer tersebut selama dua tahap yaitu masing-masing sebesar €2 juta dan kemudian €1 juta. Pembayaran pertama akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini sedangkan pembayaran kedua paling lambat pada awal Juli 2013.

Pemain yang punya nama lengkap Marco Antonio de Mattos Filho ini mengawali karirnya di Palmeiras, sebelum pindah ke Botafogo, Figueirense dan kemudian Fluminense.

Ia dipinjamkan ke Roma pada 31 Januari 2012 dan membuat debutnya saat menghadapi Parma pada 19 Februari. Marquinho tampil dalam 12 laga dan mencetak gol di Serie A Italia.

http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/06/30/3209564/resmi-as-roma-permanenkan-marquinho 

AS Roma Dapatkan Pemain Baru

AS Roma Resmi Dapatkan Dodo

Dodo akhirnya berlabuh di Roma dengan kontrak selama lima tahun.


As Roma announce Dodò
www.asroma.it
Roma sudah mulai bergerak di bursa transfer. Mereka mengumumkan baru saja mendapatkan Dodo dari Corinthians dengan status bebas transfer.

Pemain belakang asal Brasil ini sudah lulus tes medis dan diberikan kontrak sampai 2017. Dodo sudah dalam kondisi fit setelah sempat mengalami cedera ligamen lutut yang cukup serius pada tahun lalu.








Sebuah pernyataan di situs resmi Roma menandai kedatangan Dodo: "AS Roma mengumumkan sudah mencapai kesepakatan dan mengontrak Jose Rodolfo Pires Ribeiro (Dodo) selama lima tahun ke depan, yang efektif mulai berlaku hari ini (3 Juli) sampai 30 Juni 2017."

Pemain berusia 20 tahun itu sempat dipinjamkan ke Bahia pada tahun lalu sebelum kemudian kembali ke Corinthians.

Dodo yang menempati posisi bek sayap kiri ini pernah masuk tim U-17 Brasil dan hampir dikontrak Manchester United pada 2009 tapi kemudian memutuskan bergabung dengan Corinthians.


http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/07/04/3218989/as-roma-resmi-dapatkan-dodo

AS Roma Dapatkan Pemain Baru

AS Roma Resmi Dapatkan Adrian Stoian

AS Roma menambah lini serang mereka dengan mendatangkan penyerang muda milik Bari, Adrian Stoian.


AS Roma menambah deretan strikernya untuk musim depan. Mereka secara resmi merekrut striker Bari asal Rumania, Adrian Stoian.

Giallorossi tak kesulitan menggaet pemain berusia 21 tahun ini lantaran kedua klub sama-sama menyimpan setengah hak kepemilikan sang pemain.

Sebagai bagian dari kesepakatan, kubu klub ibu kota juga memberi Bari pemain Rumania lainnya, yaitu kiper Alexandru Pena. Dia merupakan kiper internasional Rumania U-21.


 http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/07/04/3219868/as-roma-resmi-dapatkan-adrian-stoian

Heinze Perpanjang Kontrak

Gabriel Heinze Coba Bertahan Di Olimpico

Kontrak Heinze bersama Giallorossi baru saja diperpanjang secara otomatis untuk satu tahun ke depan.

Gabriel Heinze - Roma (Getty Images)
Getty Images
Gabriel Heinze memperlihatkan isyarat keinginan tetap memperkuat AS Roma musim depan. Laporan terakhir menyebutkan bek veteran Argentina itu menolak ajakan bermain dari Bologna.

Hari ini Heinze dijadwalkan bertemu dengan perwakilan Bologna yang diperkirakan bakal menyodorkan kontrak berdurasi dua tahun dengan gaji €650.000 per tahun.

Kontrak Heinze bersama Giallorossi baru saja diperpanjang secara otomatis untuk satu tahun ke depan setelah dia memenuhi syarat bermain di 25 pertandingan musim lalu.

Salah satu indikasi kuat penolakan Heinze adalah keinginannya untuk bergabung dengan tim Roma di masa persiapan pra-musim di Riscone.

AS Roma Dapatkan Pemain Baru

AS Roma Dapatkan Panagiotis Tachtsidis

Roma menggaet gelandang muda Yunani ini dari Genoa dengan transfer kepemilikan bersama.


Panagiotis Tachtsidis - Greece (Getty Images)
Getty Images
AS Roma telah mengamankan servis gelandang Panagiotis Tachtsidis dari Genoa dengan transfer kepemilikan bersama. Konfirmasi itu disampaikan oleh CEO Il Grifone, Pietro Lo Monaco.
Tachtsidis musim lalu menjalani masa peminjaman di klub Serie B, Hellas Verona, dan Zdenek Zeman, pelatih anyar I Lupi yang musim kemarin juga bertugas di Serie B bersama Pescara, terkesan dengan penampilan pemuda 21 tahun itu.
Sang allenatore pun secara khusus meminta manajemen Tim Serigala untuk memboyong anggota timnas Yunani U-21 itu ke Olimpico.
“Ini telah disepakati, Tachtsidis akan bergabung dengan Roma dalam transfer co-ownership,” ungkap Lo Monaco kepada Sky Sport Italia.
Musim kemarin, Tachtsidis, yang bisa bermain sebagai gelandang bertahan dan gelandang serang, mencatatkan 39 partai dan mencetak tiga gol buat Verona.

http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/07/05/3221290/as-roma-dapatkan-panagiotis-tachtsidis 

Senin, 25 Juni 2012

Roma Lepas Marquinho

AS Roma Lepas Marquinho

Marquinho tidak masuk dalam rencana pelatih anyar Zdenek Zeman.

Marquinho - Roma
Getty Images
Seperti dilaporkan Football Italia, AS Roma tak akan membeli servis Marquinho secara penuh setelah meminjamnya musim lalu.

Gelandang Brasil itu tiba di Roma Januari lalu dari Fluminense dan tampil impresif di bawah asuhan Luis Enrique. Namun, pemain kelahiran 3 Juli 1986 ini tidak masuk dalam proyek allenatore anyar Zdenek Zeman.






I Giallorossi memiliki opsi memermanenkan statusnya yang akan kadaluarsa 25 Juni dan media Italia melaporkan mereka tak berniat memanfaatkan kesempatan tersebut.

Meski tak lagi membela Roma, Marquinho diyakini masih akan bertahan di Serie A Italia karena beberapa klub tertarik meminangnya.

Masih dari sumber yang sama, Serigala Roma juga masih bernegosiasi dengan Real Madrid mengenai masa depan Fernando Gago. Mereka menegaskan tak ingin membeli pemain asal Argentina itu, tapi dikabarkan tengah mencoba mencapai kesepakatan baru mengenai peminjaman Gago yang secara finansial lebih rendah.


http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/06/24/3195973/as-roma-lepas-marquinho

Borini Fokus ke AS Roma

Fabio Borini: Saya Hanya Pikirkan AS Roma

Borini menyatakan sama sekali tidak terpikir untuk pindah ke Liverpool.


Fabio Borini - Italy
Getty
Striker Italia Fabio Borini menyatakan sama sekali tidak terpikir untuk pindah ke Liverpool. Ia baru saja meneken kontrak permanen dengan AS Roma.

"Saya adalah pemain Roma. Bukan urusan saya jika terdapat pembicaraan saya akan pergi [ke Liverpool] atau tinggal [di Roma]. Yang saya tahu saya adalah seorang Roma," kata pemain berusia 21 tahun itu kepada The Sun.

Terdapat rumor yang mengatakan Borini akan kembali bereuni dengan Brendan Rodgers, manajer baru Liverpool. Rodgers adalah manajerBorini saat pemain Timnas Italia tersebut menjalani masa peminjaman di Swansea City dua musim lalu.

Roma baru saja membeli 50 persen kepemilikan atas Borini dari Parma. Musim lalu, Borini yang berstatus sebagai pinjaman di klub ibu kota tersebut berhasil mencetak sembilan gol dari 24 penampilan.



http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/06/25/3199530/fabio-borini-saya-hanya-pikirkan-as-roma

Totti Siap !

Francesco Totti Siap Menerima Peran Apa Pun

Francesco Totti pernah bekerja sama dengan Zdenek Zeman 13 tahun lalu dan siap menerima peran yang diberikan pelatih asal Republik Ceko tersebut.

Totti durante Roma-Catania (Serie A, Getty Images)
getty
Francesco Totti menyambut kedatangan Zdenek Zeman yang menggantikan peran Luis Enrique di AS Roma. Ini kali kedua Zeman menukangi I Giallorossi, setelah sempat menduduki kursi pelatih pada periode 1997-1999.

Totti merupakan pemain senior yang pernah merasakan kepemimpinan allenatore asal Republik Ceko itu 13 tahun lalu dan kini siap menjalani peran apa pun yang diberikan sang pelatih.

"Untungnya saya sudah mengenal pelatih dan apa yang akan dilakukan. Saya akan melakukan semuanya untuk memastikan saya berada dalam kondisi baik untuk memulai latihan pramusim," kata Totti kepada Sky Sport Italia.

"Kami akan segera mengadakan pertemuan dan mulai menyiapkan musim depan. Saya ingin berada dalam kondisi terbaik. Posisi apa yang akan saya mainkan? Kita akan lihat di mana dan lebih penting jika saya akan bermain," sambungnya. 


http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/06/24/3196217/francesco-totti-siap-menerima-peran-apa-pun 

Minggu, 03 Juni 2012

Roma Kembalikan Gago ke Real Madrid

Fernando Gago Dipulangkan Ke Real Madrid

Klub Serie A Italia itu sepertinya tak tertarik untuk mengontrak gelandang Argentina secara permanen.

Fernando Gago - Roma
Getty Images
Roma tampaknya telah memutuskan untuk mengembalikan Fernando Gago ke Real Madrid sekaligus tak memanfaatkan opsi kontrak permanen dengan membayar biaya transfer €7 juta.

Gago, 26, dipinjamkan selama satu musim di Giallorossi dan tampil dalam 30 pertandingan di Serie A, tetapi Roma sepertinya tak memenuhi batas waktu 1 Juni untuk mengambil keputusan membeli Gago.


Real Madrid pun memiliki terlalu banyak pemain tengah, dan Gago juga tak masuk dalam rencana pelatih baru Roma Zdenek Zeman.

Sebelumnya, Gago sempat dikaitkan dengan bahan pertukaran pemain dengan Real Madrid, saat Pablo Osvaldo pergi ke arah berlawanan dengan Gago, tetapi tampaknya kesepakatan itu gagal.

http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/06/03/3144722/fernando-gago-dipulangkan-ke-real-madrid 

Aldair Dukung Zeman Jadi Pelatih AS Roma

Aldair Dukung Zdenek Zeman Latih AS Roma

Legenda AS Roma Aldair menilai Zdenek Zeman memiliki mentalitas menang dan pede dengan filosofi sepakbolanya sendiri.

Aldair
Legenda hidup AS Roma Aldair amat senang mendengar mantan klubnya itu sedang membuka jalur negosiasi untuk membawa pelatih Zdenek Zeman merapat ke ibu kota dari Pescara.

Zeman, tak lain bekas pelatih Giallorosi, dan Aldair merupakan salah satu anak didik sang juru taktik. Oleh karena itu, Aldair mendukung penuh langkah yang diambil Roma mengontrak Zeman sebagia suksesor Luis Enrique.



"Saya kira ia adalah orang yang tepat setelah pengunduran diri Luis Enrique," tutur Aldair kepada wartawan.

"Zeman tidak pernah bisa mengandalkan skuad yang benar-benar tangguh, namun ia mampu bekerja secara antusias dengan para pemain muda," lanjut Aldair.

"Ia pasti akan menguji dirinya dengan kelompok pemain-pemain tangguh yang dimilikinya ketika saya masih bermain."

"Zeman mempunyai mentalitas menang dan ia yakin dengan gaya sepakbolanya. Roma akan memiliki kesempatan besar bersamanya," pungkas Aldair.

http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/05/31/3138318/aldair-dukung-zdenek-zeman-latih-as-roma 

Zeman Pelatih Baru AS Roma

Zdenek Zeman: Saya Pimpin AS Roma Musim Depan

Zdenek Zeman akhirnya menggelar konferensi pers terkait dengan pekerjaan barunya menjadi allenatore AS Roma.

Zdenek Zeman - Pescara
Getty Images
Zeman menegaskan kalau dirinya sudah mengucapkan perpisahan dengan Pescara. Dia memilih untuk melatih Roma musim depan. Soal kapan keputusan ini dibuat, dia sendiri juga tidak ingat. Pasalnya dia dan Roma memiliki hubungan yang sangat dekat.
"Saya sendiri lupa kapan memutuskan ini. Namun yang jelas saya sudah mengambil keputusan ini dan saya sangat senang," ujar Zeman.
Sementara soal Pescara, Zeman menjelaskan tidak akan melupakan semua kenangan di sana. Dia juga tak lupa mengucakan terimakasih kepada bekas klubnya tersebut. Musim 2011/12 menjadi musim yang sangat hebat untuknya dan juga Pescara.
"Terimakasih untuk Pescara dan semua orang yang ada di sana. Saya tidak akan melupakan bagaimana kerja keras yang kami lakukan sepanjang musim 2011/12. Pada akhirnya kami berhasil mendapatkan satu tempat di Serie A. Ini adalah pengalaman yang luar biasa," tutur allenatore 65 tahun itu.
"Saya berharap Pescara terus mempertahankan penampilan gemilangnya. Saya juga ingin mereka bertahan lama di Serie A. Melihat mereka bertahan di Serie A akan membuat saya sangat bahagia," lanjutnya.

http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/06/03/3144486/zdenek-zeman-saya-pimpin-as-roma-musim-depan

Skandal Yang Sekarang Lebih Buruk

Daniele De Rossi: Skandal Sekarang Lebih Buruk Dari 2006

Menurut De Rossi, Mauri adalah orang baik.


Daniele De Rossi - Roma
Getty Images
Gelandang Timnas Italia Daniele De Rossi mengatakan skandal pengaturan skor Calcioscommesse yang saat ini menimpa Italia lebih buruk dari skandal serupa bernama Calciopoli tahun 2006 silam.

"Dari sudut pandang saya, [skandal] ini lebih buruk dari 2006. Dulu, yang terlibat adalah para direktur klub, namun saat ini juga melibatkan teman-teman saya para pemain," kata De Rossi seperti dilansir Football Italia.


Rekan De Rossi di Timnas Italia, Domenico Criscito, terpaksa dicoret dari skuat yang akan berlaga di Euro 2012 gara-gara harus diinvestigasi polisi. Sedangkan pemain Lazio Stefano Mauri bahkan mesti mendekam di balik terali.

"Saya tidak tahu harus berbuat apa. Saya mencoba memahami perasaan mereka yang saat ini diperiksa. Ketakutan terbesar saya adalah sesuatu yang menakutkan di balik ini semua," kata De Rossi. "Mauri bukan seorang kriminal. Ia adalah orang baik. Saya sangat berharap ia tidak divonis bersalah," tambah pemain AS Roma itu.

http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/05/29/3134410/daniele-de-rossi-skandal-sekarang-lebih-buruk-dari-2006 

Sabtu, 26 Mei 2012

Roma Permanenkan Gago

AS Roma Siap Permanenkan Fernando Gago

Perwakilan Fernando Gago sudah berada di Real Madrid untuk mendiskusikan terkait transfer permanen sang pemain di Roma.


Fernando Gago - Roma (Getty Images)
Getty Images
AS Roma bersiap diri untuk mempermanenkan gelandang yang dipinjam dari Real Madrid, Fernando Gago. Demikian dilansir Marca.

Pemain asal Argentina ini telah menunjukkan penampilan kontributif bagi klub ibu kota pada musim ini. Tak pelak pihak Roma sudah siap bertemu dengan kubu Los Blancos untuk membahas potensi transfer permanen sang gelandang.


Giallorossi juga sudah diminta harus menyiapkan dana sekitar €7 juta bila menginginkan Gago, seperti harga yang sudah ditetapkan pihak klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu ini.

Agen Gago, Marcelo Lombilla, dikabarkan sudah berada di Madrid pada minggu ini untuk membicarakan perihal penjualan Gago secara permanen ke Roma dengan tim ofisial El Real.



Alexander Merkel Ke AS Roma ?

AS Roma Incar Alexander Merkel

Pemain muda Jerman itu telah dipastikan meninggalkan AC Milan.

Alexander Merkel - Milan (Getty Images)
Getty Images
AS Roma dikabarkan telah melakukan pendekatan terhadap Alexander Merkel. Pemain muda Jerman itu telah dipastikan meninggalkan AC Milan setelah setengah kepemilikannya dibeli Genoa.

Seperti dilansir Corriere dello Sport, direktur olahraga Roma Walter Sabatini menyukai permainan gelandang berusia 20 tahun tersebut. Sabatini berharap Merkel bisa memperkuat lini tengah Roma yang telah dihuni sejumlah pemain seperti Fernando Gago, Miralem Pjanic, Daniele De Rossi, dan Eric Lamela.

Sebelumnya, Genoa hanya memiliki setengah kepemilikan Merkel setelah mengembalikan Merkel ke Milan pada bursa transfer Januari. Sayang, Merkel hanya sanggup tampil di tiga pertandingan gara-gara cedera lutut parah.

Kini, Milan memutuskan menjual penuh Merkel untuk mendapatkan setengah kepemilikan El-Shaarawy yang sebelumnya juga berstatus co-ownership dengan Genoa. Sebelum kembali ke Milan, Merkel bermain impresif dalam 13 pertandingannya bersama klub berjuluk Il Grifone tersebut.

http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/05/24/3124339/as-roma-incar-alexander-merkel 

Rabu, 16 Mei 2012

AS Roma Nego Montella

Vincenzo Montella & AS Roma Buka Negosiasi?

Media Italia mengklaim Montella bertemu dengan Franco Baldini untuk mendiskusikan kemungkinannya kembali ke Olimpico.

Vincenzo Montella - Catania
Getty Images
Sejumlah surat kabar di Italia mengklaim allenatore Catania Vincenzo Montella merupakan target utama untuk menggantikan posisi Luis Enrique di bench AS Roma musim depan.

Mantan pemain berjuluk L'Aeroplanino sebelumnya telah mendampingi Francesco Totti dan kawan-kawan musim lalu, saat dipromosikan dari tim junior setelah Claudio Ranieri memutuskan mundur.


Dilansir Calciomercato.it, negosiasi antara I Giallorossi dan Montella telah dilakukan, Kamis (9/5) pagi waktu setempat, dan kubu Roma mengajukan tawaran kontrak berdurasi dua tahun. Besar kemungkinan keduanya akan melanjutkan negosiasi dalam beberapa ke depan.

Kabar lain juga menyebut Enrique akan mengumumkan pengunduran dirinya setelah pertandingan terakhir Serie A Italia melawan Cesena. Enrique gagal membawa I Giallorossi ke pentas Eropa musim depan, meski mencoba menerapkan gaya baru dengan memberikan kepercayaan kepada para pemain muda.

http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/05/10/3092091/vincenzo-montella-as-roma-buka-negosiasi 

Diharapkan Kembali Ke AS Roma

Walter Sabatini: Vincenzo Montella Kandidat Kuat Pelatih Roma

Pelatih Catania ini diharapkan bisa berlabuh ke Olimpico sebagai pengganti Luis Enrique.

Walter Sabatini (Getty Images)
Getty Images
Direktur AS Roma Walter Sabatini menyatakan pelatih Catania Vincenzo Montella merupakan kandidat kuat untuk menjadi pelatih di Stadio Olimpico.

Nama Montella saat ini terus dihembuskan menjadi pengganti dari sosok pelatih Luis Enrique yang telah mengumumkan diri akan hengkang dari Giallorossi di penghujung musim.


"Saat ini kami tengah memikirkan mengenai Montella. Dia pernah sangat baik saat di Roma dan melakukan pula hal yang sangat bagus di Catania. Tapi sayangnya dia masih terikat kontrak sekarang ini," kata Sabatini kepada Mediaset Premium.

"Namun demikian kami akan bernegosiasi terus dengan Catania. Tetapi dia adalah satu-satunya dari beberapa kandidat yang kami inginkan."

"Marcelo Bielsa? Ini bukanlah masalah kebangsaan. Kami pastinya akan memutuskannya bukan karena urusan itu," ujarnya.

Pada musim ini Roma hanya bisa menuntaskan musim di peringkat ketujuh di kompetisi Serie A Italia dengan koleksi 56 angka dari 38 pertandingan. Hasil ini membuat Roma tidak akan bisa berlaga di Eropa pada musim kompetisi 2012/13.

http://www.goal.com/id-ID/news/784/transfer-pemain/2012/05/14/3101338/walter-sabatini-vincenzo-montella-kandidat-kuat-pelatih-roma 

Gago Ingin Bertahan Di Roma

Fernando Gago Ingin Bertahan Di Roma

Real Madrid akan menjadi penentu apakah keinginan gelandang asal Agentina itu terwujud.

Fernando Gago - Roma (Getty Images)
Getty Images
Fernando Gago ingin memperpanjang masa tinggalnya di Serie A Italia bersama Roma di musim depan.

Gago hanya berstatus pemain pinjaman di Olimpico musim ini. Hingga saat ini, pemain tengah berusia 26 tahun itu sudah mampu beradaptasi dengan baik dengan sepakbola Italia.

Karena itulah Gago ingin bertahan bersama Roma setelah tampil di 23 pertandingan dan mencetak satu gol di ibukota Italia itu.

"Roma punya daya tarik spesial, meski pun saya beberapa kali sempat membela klub besar," ungkap Gago yang dinukil Football Italia.

"Saat ini saya hanya ingin mengakhiri musim dengan prestasi terbaik. Di akhir musim, kami akan menemukan solusinya. Memang saya ingin bertahan di Roma, tapi keputusan itu tidak di tangan saya. Semua tergantung klub dan Real Madrid."

Dengan kontribusi Gago, Roma masih memiliki peluang menembus Liga Champions untuk musim depan. Saat ini Il Gialorossi berada di peringkat enam, tertinggal tiga angka dari Lazio yang menduduki tempat ketiga.


http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/04/04/3013546/fernando-gago-ingin-bertahan-di-roma 

AS Roma Bahas Gago Dengan Real Madrid

AS Roma Siap Permanenkan Fernando Gago

Perwakilan Fernando Gago sudah berada di Real Madrid untuk mendiskusikan terkait transfer permanen sang pemain di Roma.

Fernando Gago - Roma (Getty Images)
Getty Images
AS Roma bersiap diri untuk mempermanenkan gelandang yang dipinjam dari Real Madrid, Fernando Gago. Demikian dilansir Marca.

Pemain asal Argentina ini telah menunjukkan penampilan kontributif bagi klub ibu kota pada musim ini. Tak pelak pihak Roma sudah siap bertemu dengan kubu Los Blancos untuk membahas potensi transfer permanen sang gelandang.

Giallorossi juga sudah diminta harus menyiapkan dana sekitar €7 juta bila menginginkan Gago, seperti harga yang sudah ditetapkan pihak klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu ini.

Agen Gago, Marcelo Lombilla, dikabarkan sudah berada di Madrid pada minggu ini untuk membicarakan perihal penjualan Gago secara permanen ke Roma dengan tim ofisial El Real.



http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/05/11/3094203/as-roma-siap-permanenkan-fernando-gago